Tuesday 2 August 2016

Cegah Alergi Anak dengan Lakukan Tes Alergi


Tes Alergi Anak | Alergi Anak




Beberapa orang tua kerap menemui anaknya terjangkit penyakit, mulai dari batuk, pilek, sesak napas, gangguan kulit, bahkan gangguan pencernaan. Gejala-gejala tersebut tentu tak bisa Anda abaikan, karena bisa jadi menunjukan bahwa Si Kecil terjangkit alergi. Untuk memastikannya, Anda tentu memerlukan beberapa tes, sehingga Anda pun bisa melakukan antisipasi atau penanganan dengan tepat. Berikut ini ialah beberapa jenis tes alergi yang dapat Anda lakukan:

1. Tes Tusuk Kulit (Skin Prick Test)
Untuk melakukan tes ini usia anak harus menginjak 3 tahun terlebih dahulu. Nantinya kulit anak akan diletakan beberapa jenis alergen dengan cara disuntikan cairan alergen. Hanya menunggu 15 menit, nantinya bagian kulit yang bereaksi ialah alergen yang menyebabkan alergi Si Kecil. 

2. Tes Tempel (Patch Test)
Tes ini digunakan jika anak terindikasi alergi terhadap bahan kimia. Nantinya punggung Si Kecil akan ditempelkan beberapa bahan kimia, dan akan didiamkan selama 48 jam. Jika muncul bercak kemerahan, itu menunjukan bahwa anak terjangkit alergi tersebut. 

3. Tes RAST (Radio Allergo Sorbent Test) 
Tes ini aman untuk dilakukan anak pada usia berapa pun. Pasalnya tes ini dilakukan dengan cara mengambil sampel darah Si Kecil. Nantinya hasil akan diketahui selama 4 jam setelah pengambilan sampel darah. 

Ketiga tes tersebut hanyalah beberapa tes yang bisa dilakukan untuk mengetahui alergi anak. Di luar tes tersebut masih ada beberapa jenis tes lain yang bisa Anda lakukan, yang harus diingat ialah Anda wajib mengkonsultasikannya terlebih dahulu dengan ahli dan dokter yang terpercaya. 

No comments:

Post a Comment